Rabu, 26 Januari 2011

Wah, Anak-anak Diajari Cara Mencuri Mobil!

Bila biasanya seorang anak dimasukkan ke dalam kursus musik atau olah raga, kursus yang satu ini sepertinya sangat nyeleh. Sebab dalam kursus yang satu ini tiap anak malah diajari untuk mencuri mobil.
Seperti dilansir autoblog, Rabu (26/1/2011) adalah duet Tom Jennings dan Jason Torchinsky dari lembaga nirlaba Machine Project yang mengenalkan kursus unik bagi anak-anak ini.

 

Tapi jangan anggap ini adalah pelajaran main-main saja, sebab kedua orang ini ternyata cukup serius mempersiapkan pelajaran.

Ketika memberi materi, keduanya menggunakan kertas yang digambar untuk
mensimulasi desain pintu dan posisi kunci serta kelemahan-kelemahannya.

Setelah itu, tidak menunggu lama, para murid pun diperkenankan untuk langsung mempraktekkan ilmu yang barusan didapat. Kedua guru nyentrik ini sudah menyiapkan sebuah mobil untuk mereka bobol.

Dalam kursus yang mereka berikan, Jennings dan Torchinsky mengajari anak-anak didiknya bagaimana membuka pintu mobil tanpa kunci, membuka pintu bagasi jika mereka tiba-tiba terkunci di dalamnya ketika sedang bermain dalam bagasi mobil dan menyalakan mobil tanpa kunci.

Namun untuk yang terakhir ini mereka tidak memperkenankan anak-anak mencoba karena khawatir dengan setrumannya. Tetapi para instruktur itu malah bergurau dengan sesekali terkena setrum, agar anak-anak tahu bagaimana rasanya terkena setruman dari listrik mobil.

Beberapa orang menganggap kursus ini bagus untuk mengobati rasa ingin tahu anak-anak. Wah ada-ada saja ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar